selamat membaca : )

Rabu, 26 September 2012

EXPLORE KARIMUN JAWA

...jadi singkat cerita gw telah menjadi Tour Leade (TL) untuk Explore Solo Community (ESC), dan gw di kontrak buat 3 bulan dulu. Trip yang ditawarkan oleh ESC berasaskan cinta terhadap lingkungan, jadi gw sebagai TL wajib memperingatkan tamu, biar ga merusak terumbu karang, dan ekosistem yang ada di dalamnya.. Tugas pertama gw sebagai TL dimulai di Karimun Jawa, yang itungannya gw juga masih training. Begitu gw dikasih tau gw bakal ke Karimun Jawa, gw sih woles, tapi senang, tapi juga bingung karena gw belum pernah sama sekali ke Karimun Jawa.
Jadi lah gw berangkat dengan senior gw di ESC, yakni Mas Janee. Doi anak Jogja, freelance di ESC udah beberapa bulan, setelah masa kontrak 3 bulannya selesai. Gw dan Mas Janee berangkat Jumat (14 September 2012) malam, buat mimpin trip Karimun Jawa 15-18 September 2012. Setelah briefing singkat, berangkatlah kami sekitar tengah malam, dan sampe di Pelabuhan Kartini, Jepara subuh jam setengah 5. Abis makan di warung Mbak Diah, yang katanya Mas Janee merupakan warung langganan ESC,  disitu gw harus siap-siap buat antre beli tiket KMP Muria, yang dijadwalnya berangkat jam 8, buat peserta trip. Ada dua rombongan, masing-masing rombongan berjumlah 5 dan 9 orang. rombongan pertama adalah 5 mahasiswa dari Bandung, dan 9 orang lainnya merupakan pekerja dari Jakarta.

15 SEPTEMBER 2012
Tiket udah di dapat, terus gw balik ke warung Mbak Diah. Udah ketemu rombongan pertama yang dari Jakarta, gw ajak naik ke kapal sementara Mas Janee nungguin para mahasiswa itu. Lalu kami mengarungi lautan selama 7 jam. Sampe di Pelabuhan Karimun Jawa, peserta trip langsung menuju homestay. Hari pertama dihabiskan dengan hunting sunset di Dermaga. Nih salah satu foto sunsetnya.

Malamnya lanjut mengantar mereka ke alun-alun untuk mencari makan malam, atau mencari souvenir.












16 SEPTEMBER 2012
Trip di hari kedua, kami bawa peserta hunting sunrise di Nirvana Ressort. berangkat jam 5, lumayan dapet spot yang asik. Kelar jam tujuh, balik ke homestay buat prepare trip pulau. Jam 8 berangkat ke dermaga. Di sambut sm Mas Ta'il sebagai tour guide lokal yang juga anggota Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI), dan Mas Rouf, sang pemilik perahu. Karena banyak tamu lain yang melakukan trip awal ke pulau arah barat, maka kami memutuskan untuk melakukan trip pertama ke arah timur, dengan pulau pertama yang dikunjungi adalah Pulau Kecil. Perjalanan dari Dermaga ke Pulau Kecil membutuhkan waktu sekita 1 jam. Setelah nyandarin kapal, langsung hunting foto juga di Pulau Kecil. Saking kecilnya tuh pulau, maka kita bisa ngelilingin dengan jalan kaki, palingan cuma 15 menit. Dilanjutkan dengan snorkeling di pinggir dermaga Pulau Kecil. Disini terumbu karangnya bagus, jadi juga dijadiin spot hunting foto underwater. Kelar snorkeling, kami bawa peserta trip ke pulau berikutnya, Pulau Tengah. Dinamakan Pulau Tengah, karena letaknya berada di tengah-tengah, antara Pulau Kecil dan Pulau Sintok. Dari Pulau Kecil ke Pulau Tengah cuma butuh waktu 5 menitan. Di Pulau Tengah peserta makan ikan yang dibakar sama kami.Ikan yang disuguhi namanya aneh-aneh, salah satunya ikan Kakaktua, karena mulutnya yang menyerupai burung kakaktua. Kelar bakar ikan, peserta melanjutkan snorkeling di sekitar Pulau Tengah, dan kelar itu langsung di ajak ke Gosong Tengah. Sekedar info, Gosong itu merupakan daratan yang terlihat kalau air laut sedang surut, namun letaknya di tengah laut. Yaa, semacam pulau pasir kecil gitu. Sampai di Gosong Tengah, peserta trip juga hunting foto di sana.

17 SEPTEMBER 2012
Hari berikutnya, gw sama Mas Janee bawa peserta trip ke arah Barat. Petualangan dimulai ke Pulau Cemara Kecil. dari Dermaga ke Pulau Cemara Kecil butuh waktu sekitar 40-50 menit. Dinamakan Cemara Kecil, karena luas pulaunya ga begitu besar, dan di sana banyak pohon cemaranya. Di sana kami membawa peserta buat snorkeling dan foto underwater. Beberapa peserta juga ada yang diving. Terus lanjut ke Pulau Cemara Besar, jarak tempuhnya sekitar 10-15 menit dari Cemara Kecil.  Di Pulau Cemara Besar rombongan juga di ajak bakar ikan, yang setelah itu dilanjukan snorkeling. Setelah dari Cemara Besar, rombongan juga diajak ke spot snorkeling berikutnya di Gosong Cemara, Disitu merupakan spot terbaik dari itinerary kami, dan juga rombongan di ajak foto underwater. Kemudian setelah capek-capek snorkeling, peserta trip diajak buat "ngaso" di Pantai Menjangan buat minum kelapa atau makan gorengan. Lanjut dari situ, kami ajak rombongan peserta trip buat ke penangkaran hiu sore harinya.

18 SEPTEMBER 2012
Pagi-paginya gw harus beli tiket KMP Muria buat balik, di Pelabuhan Karimun Jawa. Jam 7 kami ninggalin homestay, trus naik kapal. Nyebrang lagi ke Jepara selama 7 jam'an. Akhirnya perjalanan berakhir.

beberapa foto selama di Karimun Jawa:




buat kalian yang mau mengexplore Karimun Jawa, silahkan masuk ke www.exploresolo.com. Nggak cuma Karimun Jawa kok, kalian bisa explore destinasi tempat-tempat wisata yang lainnya \m/